𝗥𝗮𝗺𝗮𝗶𝗸𝗮𝗻 𝟭𝟳 𝗔𝗴𝘂𝘀𝘁𝘂𝘀!!! 𝗠𝗮𝗵𝗮𝘀𝗶𝘀𝘄𝗮 𝗞𝗞𝗡-𝗧 𝗨𝗻𝗶𝘃𝗲𝗿𝘀𝗶𝘁𝗮𝘀 𝗗𝗷𝘂𝗮𝗻𝗱𝗮 𝗕𝗼𝗴𝗼𝗿 𝗣𝗲𝗿𝗶𝗻𝗴𝗮𝘁𝗶 𝗞𝗲𝗺𝗲𝗿𝗱𝗲𝗸𝗮𝗮𝗻 𝗜𝗻𝗱𝗼𝗻𝗲𝘀𝗶𝗮 𝗸𝗲-𝟳𝟴 𝗕𝗲𝗿𝘀𝗮𝗺𝗮 𝗪𝗮𝗿𝗴𝗮 𝗞𝗮𝗺𝗽𝘂𝗻𝗴 𝗖𝘂𝗸𝗮𝗻𝗴𝗴𝗮𝗹𝗲𝘂𝗵



Lingkar Studi Pers, Bogor (23/8) - Mahasiswa KKN-T meriahkan HUT RI bersama masyarakat Kampung Cukanggaleuh, Desa Cisalada, pada Kamis dan Minggu (17 dan 20 Agustus 2023).

Dalam kegiatan tersebut, Mahasiswa KKN-T menjadi panitia yang berkolaborasi dengan Barisan Muda Kampung Cukanggaleuh. Perlombaan diadakan 2 hari pada 17 dan Hari pertama  20 Agustus 2023.

Kegiatan dibuka dengan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya bersama warga kampung Cukanggaleuh kemudian dilanjutkan dengan perlombaan dijalan utama RW 08.

"Adanya peningkatan dari tahun sebelumnya, pemuda nya juga lebih kompak dan kami terbantu oleh mahasiswa KKN yang mendukung kegiatan 17 Agustusan." Ucap Hendra selaku Ketua RW 08 Kampung Cukanggaleuh.

Terdapat 2 kategori lomba saat kegiatan berlangsung yaitu lomba anak-anak dan ibu-ibu. Lomba anak dimulai dari pagi sampai siang, terdiri dari  lomba makan kerupuk, lomba menyusun gelas, lomba balap dengan memegang balon. Lalu siang hari nya dilanjut lomba ibu-ibu yaitu lomba balap kelereng, lomba mengeluarkan bola dari kardus dengan berjoget, lomba joget balon.


Kegiatan kedua diadakan di lapangan kampung Cukanggaleuh dengan antusias dan meriah. Ada berbagai macam perlombaan, yaitu lomba balap karung pakai helm, lomba mengambil koin di buah, lomba kait topi, dan lomba utama nya ialah panjat pinang. hadiah yang disediakan berupa makanan dan minuman, baju, alat kebersihan, peralatan dapur, alat tulis hingga peralatan rumah lainnya.

Kegiatan berlangsung meriah dan salah satu warga kampung Cukanggaleuh berharap pemuda dapat saling mendukung dan menjaga kekompakan untuk acara selanjutnya.

Pemuda setempat mengaku merasa terbantu dengan adanya mahasiswa KKN dari UNIDA.

"17 Agustus tahun ini lebih meriah dari sebelumnya, karena kedatangan mahasiswa yang ikut serta membantu serangkaian kegiatan 17an kampung Cukanggaleuh" ungkap Dery salah satu pemuda Kampung Cukanggaleuh.

Kedua kegiatan tersebut ditutup dengan doa dan liwetan bersama warga kampung Cukanggaleuh.


Riski Johanes - Khonsa Khoulah

Posting Komentar

0 Komentar