Presma Unida Mengirimkan Surat Permohonan Pengunduran Lokakarya Pada WR III



Bogor- BEM KM UNIDA, MPM KM UNIDA, BEM Fakultas, DPM Fakultas, Himpunan Mahasiswa setiap jurusan dan UKM Universitas Djuanda Bogor, dalam musyawarahnya sepakat untuk tidak mengikuti acara Lokakarya yang diadakan oleh Kemahasiswaan Universitas Djuanda Bogor. Andi Khiyyar sebagai Presiden Mahasiswa (Presma) Universitas Djuanda mengirimkan surat permohonan kepada Wakil Rektor III bidang Kemahasiswaan agar acara Lokakarya ini di undur.

Terdapat beberapa poin dari hasil musyawarah bersama seluruh ORMAWA dan UKM. Adapun poin-poin yang didapat dari hasil musyawah bersama seluruh ORMAWA dan UKM yang sepakat tidak mengikuti acara Lokakarya ini yaitu :
1. Waktu yang mendadak dan tidak semua ormawa mendapatkan sosialisasi kegiatan tersebut.
2. Masih banyak ormawa yang belum pelantikan.
3. Masih banyak UKM yang belum mendapatkan SK.
4. Tempat yang diajukan tidak memadai
5. Cuaca yang tidak mendukung, khawatir banyak yang terjatuh sakit.
6. Banyak ormawa ormawa yang melakukan MUBES, dan kegiatan inti organisasi.

Surat permohonan tersebut ditandatangani oleh seluruh ORMAWA dan UKM yang hadir dalam musyawarah.

Dikonfirmasi terpisah, dalam pernyataan melalui Via Whatsapp, Kemahasiswaan UNIDA Rendi mengatakan, dirinya berharap setiap ORMAWA dan UKM mengikuti kegiatan Lokakarya ini. "Lokakarya ini kegiatan dari Universitas yang harus di ikuti oleh semua organisasi mahasiswa, yang mengadakan acara ini Wakil Rektor III bidang kemahasiswaaan pimpinan ORMAWA, dan ORMAWA tidak mengindahkan bagaimana jika acara yang mengadakan BEM atau organisasi biro lain unida. Padahal ORMAWA selalu ingin kegiatannya didukung oleh Universitas dalam hal ini dana dan lain-lain," ujarnya.

Ia pun meminta mahasiswa untuk ikut kegiatan ini karena jika tidak maka ORMAWA tersebut tidak mendapatkan alokasi dana kegiatan karena di Lokakarya tersebut ditunjukkan dana kemahasiswaan secara keseluruhan dalam satu semester, dan berapa alokasi dana ORMAWA yang hadir. 

Lokakarya tahun ini akan dilaksanakan di Citeko Camp dimulai pada hari Jumat (20/12) hingga Minggu (22/12). Setelah di konfirmasi ternyata ada beberapa ORMAWA dan UKM yang mengikuti kegiatan ini yaitu ada dari HMM , MENWA, BEM FE , HIMAKSI, Hima PGSD, HIMAPBA, HIMATIP. (sid)

Posting Komentar

0 Komentar