Jurnalika Fair 15 : Kreasikan Rasa Lewat Sastra



Bogor - Jurnalika lembaga pers mahasiswa Akademik Kimia Analisis (AKA) Bogor menyelenggarakan acara Jurnalika Fair 15 dengan tema " Kreasikan Rasa Lewat Sastra " yang menghadirkan Boy Candra seorang Penulis dan serta bintang tamu Letrus Mahendra. Jurnalika Fair 15 diselenggarakan di Gedung Technosnet Botani Square. 

Acara dibuka dengan sambutan - sambutan ketua pelaksana Iqbal Rizky Trisantoso, Ketua Umum Jurnalika alias CEO Jurnalika Ilyas dan perwakilan dari PWI Eko Hadi dan dilanjut dengan pembukaan secara simbolis oleh Eko Hadi selaku Perwakilan Perkumpulan Wartawan Indonesia (PWI). (23/11/19)

Boy candra menceritakan tentang kisah perjalanannya dalam menjadi seorang penulis, "untuk menjadi seorang penulis diperlukannya konsisten dalam diri sendiri bila perlu memberikan beban kepada diri kita untuk mencapai target tulisan dalam perharinya, saya tidak akan makan sebelum tulisan saya mencapai target," Ungkap Boy Candra. 

Letrus Mahendra membawakan 3 lagu untuk menghibur para Tamu Undangan dan Peserta Jurnalika Fair 15.

"Dengan diadakannya jurnalika fair 15 diharapkan penonton dapat mendapatkan ilmu-ilmu dari pemateri serta tertarik dengan dunia kepenulisan," Ujar Santos ketua pelaksana (Sul/Rend).

Posting Komentar

0 Komentar