Andi Khiyarullah dan Abrar Rahmatullah Terpilih Sebagai Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa Universitas Djuanda Bogor Periode 2019-2020



Bogor - Perhitungan suara Pemilihan Umum Raya (PEMIRA) Universitas Djuanda telah selesai pada Rabu (28/11). Komisi Pemilihan Umum (KPU) mengumumkan Presiden dan Wakil Presiden Mahasiswa terpilih yaitu Andi Khiyarullah dan Abrar Rahmatullah.

Pemira tahun ini terdapat tiga pasangan calon dan suara terbanyak diraih Paslon nomor 2 yaitu Andi Khiyarullah dan Abrar Rahmatullah dengan perolehan  suara 764 suara, diikuti Paslon nomor 1 yaitu M. Agung Laksono dan Elsa Nuranisyah dengan perolehan 535 suara dan Paslon nomor 3 yaitu Toriq Furqon Al-Mujaddid dan M.Ridho dengan perolehan 318 suara, suara tidak sah 54 suara dari Total 1671 suara.

Abrar Rahmatullah selaku Wakil Presiden Mahasiswa (Wapresma) terpilih mengatakan, “Langkah terdekat kita akan safari ke ukm dan ormawa-ormawa untuk mendengarkan aspirasi-aspirasi untuk dasar kita bergerak dan sesuai dengan program- program yang telah kita rencanakan," ungkapnya.

Presiden Mahasiswa terpilih Andi Khiyarullah menambahkan persaingan pemira kali ini sangat ramai dari pemira sebelumnya. 

"Secara umum pemilihan pun sangat berbeda dari jumlah pemilih yang kali ini mencapai 1.671 suara dan antusias dari mahasiswa pun sangat ramai dari pemira sebelumnya," jelas Andi.

Pelaksanaan Pemilu Presma Unida ini berjalan tertib dan kondusif, meski memakan banyak waktu pada saat penghitungan dikarenakan banyak surat suara yang banyak tetapi tidak menjadi masalah, penghitungan yang dilaksanakan di depan Gedung PMB Universitas Djuanda Bogor dari pukul 23.00 WIB sampai dengan 03.00 WIB.

"Perhitungan hasil pemira alhamdulillah berjalan sangat lancar tidak ada kelebihan suara dan kekurangan suara. Dengan jumlah total 1.671 suara. Harapannya untuk Presiden dan Wakil Presiden mahasiswa terpilih yaitu bisa menepati janji janji pada saat kampanye karena apapun yang mereka lakukan akan di selalu diminta pertanggungjawabannya dan tetap amanah", Ujar Irfan selaku ketua KPU. (Sid/Ren)

Posting Komentar

0 Komentar